Jumat, 11 Maret 2016

PRAKTEK KERJA INDUSTRI SMK WALISONGO 1 GEMPOL - PASURUAN

Mengawali kegiatan Praktek Kerja Industri, siswa diwajibkan melengkapi berkas administrasi yang digunakan untuk memenuhi persyaratan memasuki institusi/lembaga/perusahaan. Untuk mengetahui institusi tersebut bersedia atau tidak, pihak sekolah melalui siswa, perlu mengirimkan surat permohonan prakerin. Berikut ini surat permohonan prakerin yang dapat di download siswa untuk kemudian dikirimkan ke DU/DI yang rencana akan di tempati prakerin.

Klik link berikut ini untuk surat permohonan prakerin 2016



Sebelum dicetak, siswa sebaiknya mengisi terlebih dahulu data yang perlu diisikan.

Contohnya :

1. Tanggal surat sesuaikan dengan tanggal pada saat siswa mencetak surat tersebut. 
2. Nomor surat dikosongi, Nomor : ....../HKI/PRAKERIN/P/III/2016
2. Pengisian ALAMAT yang dikirim diisi secara lengkap NAMA PERUSAHAAN/INSTANSI. 
3. Daftar Nama siswa yang akan Prakerin juga diisi secara lengkap. 

Jika telah dicetak, serahkan kepada POKJA PRAKERIN untuk selanjutnya di data, diberikan tanda tangan serta cap/stempel sekolah dan PROPOSAL PRAKERIN.

Untuk melengkapi surat tersebut siswa perlu mencetak surat balasan dari DU/DI yang disediakan sekolah untuk membantu mempermudah DU/DI dalam membalas surat permohonan prakerin.

Klik  link berikut ini untuk mendapatkan form surat balasan dari DU/DI






Featured Post

LATIHAN SOAL PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN KELAS XII SMA SEMESTER GANJIL 2025/2026

Tapai yang dihasilkan oleh ragi dominan saccharomyces cerevisiae umumnya memiliki ciri – ciri sebagai berikut, kecuali … . Tekstur keras Ber...

Materi Teratas